Langsung ke konten utama

Intip Yuk Kisah Seru Aldi Maldini, Ria Ricis, Syifa Hadju, dan Billa Barbie di Film Selebgram!



Apa jadinya bila para selebgram bermain film? Itulah pengalaman seru Ria Ricis dan Billa Barbie.

Film Selebgram adalah film pertama mereka. Terlebih bisa beradu akting dengan selebriti kawakan seperti Opie Kumis, Joe Project Pop, dan lainnya pun menjadi tantangan baru bagi keduanya.

Begitu pula yang dirasakan Aldi Maldini dan Syifa Hadju yang sudah sering bermain sinetron namun kini menjajaki dunia film. Selalu ada hal baru bagi mereka. Apalagi di film ini, Syifa Hadju memerankan sosok gadis tuna wicara.

"Tantangannya saat memerankan gadis tuna wicara dan menggunakan bahasa isyarat. Kebetulan juga ada yang melatihnya," kata Syifa Hadju pada Press Conference Film Selebgram di Kuningan City XXI, Jakarta (6/5).

Hal yang sama juga dirasakan Ria Ricis ketika harus menghafal dialog. "Dalam film ini kan aku berperan sebagai kakaknya Cello yang menerjemahkan bahasa isyarat. Aku tuh suka lupa orangnya..." ujar Ria Ricis sambil tertawa.

Bagi Billa Barbie, tantangannya saat beradu akting dengan Opie Kumis. "Saat adegannya sedih dan serius, dan bang Opie dengan lawakannya, harus bisa tahan ketawa, karena bang Opie tuh lucu," imbuh gadis cantik yang mirip barbie tersebut.

Pun juga dengan Aldi Maldini yang memiliki pengalaman seru ketika harus memerankan sosok Kamal. "Seru aja dan dibawa nyantai," tuturnya.

Film Selebgram ini bercerita tentang seseorang yang akhirnya bisa terkenal lewat postingan di akun instagramnya. Namun apa jadinya bila postingan patah hati dan menyedihkan yang justru bisa menjadi viral dan mengantarkannya pada kepopuleran?

Itulah yang dialami Kamal (Aldi Maldini) yang terlilit banyak hutang. Ayahnya sudah tak sanggup membayar hutang-hutang mereka yang sudah bertumpuk layaknya cucian kotor.

Dari keputusasaannya itulah membuat Kamal akhirnya nekat untuk melakukan aksi lompat ke laut agar hutang ayahnya bisa lunas. Terlebih dirinya juga tengah patah hati setelah gagal menikah dengan pujaan hatinya, Mila (Billa Barbie) karena tidak direstui oleh Opie Kumis, ayah Mila.

Namun siapa sangka, dari tindakan nekat Kamal dengan melompat ke laut dan terposting di akun instagramnya itu akhirnya mengantarkan Kamal pada cinta sejatinya. Lalu siapakah cinta sejati Kamal? Cello (Syifa Hadju), Mila ( Billa Barbie), atau Syerli (Ria Ricis)? Penasaran? Awas baper! Nantikan jawabannya 10 Mei nanti yah!    *(Mar)


Judul Film : Selebgram
Cast : Aldi Maldini, Ria Ricis, Syifa Hadju, Billa Barbie, Arief Didu, Opie Kumis, Joe Project Pop, Rudi Sipit, Mono Cocok, dll.
Genre : Komedi Romantis
Sutradara : Wishnu Kuncoro
Produksi : K2K Pictures

Komentar

  1. Film yg pas ditonton setelah selesai UN. Cocok utk melepas stress

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI); Outlook Transportasi 2016 Menuju 2017

Menjelang libur akhir tahun, masyarakat pasti banyak yang hilir mudik untuk liburan. Nah, maka dari itu transportasi publik juga harus mendukung kenyamanan masyarakat agar nyaman menggunakan fasilitas umum untuk bepergian. Mulai dari darat, laut, dan udara. Ada banyak transportasi yang dapat digunakan. Mulai dari Trans Jakarta, CommuterLine, dan masih banyak lagi yang bertebaran di kota-kota besar, khususnya Jakarta. Selain itu juga ada kereta, bus, dan lainnya. Itu baru mencangkup transportasi darat, belum udara dan laut seperti pesawat terbang dan kapal laut. Semua transportasi umum yang sering digunakan masyarakat untuk bepergian. Menyoal transportasi umum, masyarakat tentu menginginkan kenyamanan, kemudahan akses, dan murah. Seperti saya yang berdomisili di Ciputat, Tangerang Selatan sangat terbantu dengan adanya rute Ciputat untuk Trans Jakarta. Sehingga bisa diakses dengan mudah, murah, dan nyaman. Nah, sebelum memasuki tahun baru 2017, Masyarakat Transportasi Indonesi

Pengalaman Pertama Scalling di Global Estetik

Scalling di Global Estetik Halo Assalamualaikum semua. Apa kabar nih? Oh iya kali ini gue mau kasih info ke kalian tentang pentingnya merawat kesehatan gigi dan mulut. Seberapa penting sih? Acara Blogger Party Bersama TDB dan Global Estetik Dalam keseharian kita kan pasti sering berinteraksi dengan banyak orang. Nah, masalah gigi sering kali bikin orang gak pede. Kalian pede gak sih kalau lagi ngomong trus bau mulut? Kan malu... Oke setelah gue ikut blogger party bareng Global Estetik, gue jadi tau tentang pentingnya merawat kebersihan gigi dan mulut. Apalagi ketika dijelaskan oleh drg. Sari kalau kesehatan gigi itu perlu diperhatikan. Gak hanya itu, acara yang berlangsung di Pondok Indah Mall (26/1) kemarin sungguh meriah. Apalagi dengan kehadiran para dokter kece dan juga materi yang disampaikan juga bagus banget buat nambah info seputar kesehatan gigi dan mulut. Dalam kesempatam tersebut, ada seorang dokter gigi yang juga merupakan Puteri Muslimah Indosiar, drg.Sar

Mengupas sisi lain kembang kantil di Film Kembang Kantil

Apa yang ada dibenak Anda ketika mendengar kata kembang kantil? Tentu saja atmosfer horor selalu melekat jika menyimak kembang yang satu ini. Kembang kantil, kembang yang sering diidentikkan dengan mahluk-mahluk astral memang kadang membuat bulu kuduk merinding. Para pemain film "Kembang Kantil" usai launching film di Epicentrum, Jakarta (13/4). Nah, bicara soal kembang kantil yang diidentikan dengan hal-hal horor ini memang selalu bikin penasaran. Apalagi dengan film terbaru dari Dee Company dan MD Pictures yang judulnya "Kembang Kantil". Bukan hanya sekedar film horor semata, namun difilm ini juga akan memberikan gambaran sisi kemistisan dari kembang kantil. Wuuu... penasaran, kan? Yaps, Dee Company dan MD Pictures baru saja mengeluarkan sebuah karya baru. Film horor yang berjudul "Kembang Kantil". Film ini disutradarai oleh Ubay Fox, yang sebelumnya sukses dengan film Mata Batin. Saat melihat thriller film "Kembang Kantil", akan ter